Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Dalam Soal Sistem Persamaan Linear Dua Variabel
DOI:
https://doi.org/10.31949/educatio.v10i3.9350Abstract
Kemampuan pemecahan masalah merupakan bagian penting dari kurikulum matematika karena memungkinkan siswa memperoleh pengalaman menggunakan pengetahuan dan keterampilan yang mereka miliki untuk memecahkan masalah yang tidak biasa. Hasil studi pendahuluan menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII masih tergolong rendah. Ini disebabkan oleh beberapa faktor berikut: (1) tahap pemahaman masalah, siswa belum sepenuhnya memahami masalah materi sistem persamaan linear dua variabel, (2) tahap merencanakan penyelesaian, siswa mengalami kesulitan dalam menulis strategi atau rencana untuk menyelesaikan masalah, (3) tahap penyelesaian, siswa gagal melakukan proses perhitungan dengan benar dan tidak menemukan solusi yang tepat, dan (4) tahap pengecekan, siswa hanya mengulangi masalah sampai mereka menemukan solusi tanpa memeriksa masalah sebelumnya. Berdasarkan hal tersebut perlu dilakukan analisis menyeluruh tentang bagaimana kemampuan siswa untuk memecahkan masalah matematis pada materi sistem persamaan linear dua variabel yang didasarkan pada langkah-langkah Polya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian siswa kelas VIII K SMPN 1 Kotabaru dan diambil tiga siswa terpilih. Pengambilan data diperoleh dari pemberian instrumen soal tes kemampuan pemecahan masalah berupa soal cerita SPLDV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua siswa sudah mampu memahami apa yang dimaksud dari soal tersebut. Pada tahap merencanakan masalah terdapat dua siswa yang mampu merencanakan. Berikutnya pada tahap menyelesaikan masalah hanya satu siswa yang mampu menyelesaikan masalah dengan benar. Terakhir pada tahap memeriksa kembali hanya satu siswa yang dapat memberikan kesimpulan yang valid berdasarkan hasil yang diperoleh sebelumnya.
Keywords:
Kemampuan pemecahan masalah, sistem persamaan linear dalam dua variabel, tahapan polyaDownloads
References
Aurelyasari, S., & Nur, I. R. D. (2023). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel. MATH-EDU: Jurnal Ilmu Pendidikan Matematika, 8(1), 16-23.
Indrawati, K. A. D., Muzaki, A., & Febrilia, B. R. A. (2019). Profil Berpikir Siswa dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear. Jurnal Didaktik Matematika, 6(1), 69–84. https://doi.org/10.24815/jdm.v6i1.12200
Nugraha, D. I. D., & Hakim, D. L. (2022). Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas viii pada materi aritmatika sosial. Jurnal Educatio Fkip Unma, 8(1), 320-327. https://doi.org/10.31949/educatio.v8i1.1994
Özsoy, G., & Ataman, A. (2009). The effect of metacognitive strategy training on mathematical problem solving achievement. International Electronic Journal of Elementary Education, 1(2), 67-82. https://www.iejee.com/index.php/IEJEE/issue/view/31
Polya, G. (1978). How to solve it: a new aspect of mathematical method second edition. The Mathematical Gazette, Vol. 30, p. 181.
Purnamasari, I., & Setiawan, W. (2019). Analisis kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP pada materi SPLDV ditinjau dari kemampuan awal matematika. Journal of Medives: Journal of Mathematics Education IKIP Veteran Semarang, 3(2), 207-215.
Purnomo, E. A., & Prasetyo, M. T. (2016). Keefektifan Model Pembelajaran Ideal Problem Solving Berbasis Maple Matakuliah Metode Numerik. Jurnal Karya Pendidikan Matematika,3(2).
Rasyid, A. ., Rinto, R. ., & Susanti, M. . (2023). Project-Based Learning through the STEM Approach in Elementary Schools: How to Improve Problem-Solving Ability. Journal of Education For Sustainable Innovation, 1(1), 1–8. https://doi.org/10.56916/jesi.v1i1.477
Rini,J., & Pramesti.D.L.S. (2019). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Berdasarkan Strategi Polya pada Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbasis Hands On Activity. Journal of Mathematics Education, 3(2), 223-236
Rohmah, L., Rahayu, R., & Fardani, M. A. (2023). How Elementary Students Communicate Their Mathematical Problem Solving in Writing. Journal of Innovation and Research in Primary Education, 2(2), 45–54. https://doi.org/10.56916/jirpe.v2i2.556
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D (26th ed.). Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2020). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Zakiyah, S., Hidayat, W., & Setiawan, W. (2019). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah dan Respon Peralihan Matematik dari SMP ke SMA pada Materi SPLTV. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 8(2), 227–238. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v8i2.437
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Yaya Cahyana, Karunia Eka Lestari, Agung Prasetyo Abadi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
An author who publishes in the Jurnal Educatio FKIP UNMA agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal
- The author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgment of its initial publication in this journal.
- The author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work