Kesalahan Siswa Pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Ditinjau Dari Indikator Kemampuan Pemecahan Masalah

Authors

  • Tiara Vemmy Ramadhani Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Lessa Roesdiana Universitas Singaperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.31949/educatio.v9i2.5056

Abstract

Matematika merupakan mata pelajaran sekolah yang erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari. Oleh karenanya, dalam belajar matematika, siswa dibekali kemampuan memecahkan masalah kontekstual yang sering ditemukan dalam aktivitas kesehariannya. Namun banyak ditemukan siswa yang masih melakukan kesalahan dalam menyelesaikan masalah-masalah matematika, sehingga diperlukan suatu kajian untuk menelaah kesalahan-kesalahan yang dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor yang membuat siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) yang ditinjau dari indikator kemampuan pemecahan masalah. Siswa kelas IX SMPIT Al-Mu’min dengan Tahun Pelajaran 2022/2023 menjadi populasi dalam penelitian ini. Data diambil dengan menggunakan random sampling, dan diperoleh siswa kelas IX yang berjumlah 20 siswa. Data diambil dengan menggunakan metode tes untuk menentukan kemampuan pemecahan masalah siswa, lalu dianalisis dengan uji perbedaan rata-rata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kesalahan dalam memahami masalah sebesar 3.75%; 2) Kesalahan dalam merencanakan penyelesaian sebesar 19.00%; 3) Kesalahan dalam menyusun model matematika sebesar 6.25%; 4) Kesalahan siswa dalam menyelesaikan masalah sesuai rencana sebesar 8.00%; 4) Kesalahan melakukan pengecekan jawaban sebesar 19.50%.

Keywords:

kesalahan, pemecahan masalah, sistem persamaan dua variabel

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aspiandi, H., Zubaidah, Z., & Nursangaji, A. (2020). Deskripsi Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Pada Materi Bangun Datar Di SMP. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK), 9(11).

August, F. M., & Ramlah, R. (2021). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Berdasarkan Prosedur Polya. JIPMat, 6(1), 43-59.

Djolong, A. F. (2014). Tehnik Pelaksanaan Penelitian Kuantitatif. ISTIQRA’, 2(1), 86-100.

Ferdianto., F. (2015). Media Audio Visual pada Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Kelas IX. Jurnal Euclid, 2(2), 251-365.

Ferdianto, F. (2019). Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Pada Materi SPLDV Ditinjau dari Indikator Kemampuan Matematis. SJME, 3(1), 32-36.

Haqil, I. (2018). Efektivitas Model Pembelajaran Take And Give Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas V Sd Sains Islam Al Farabi Tukmudal Sumber Cirebon. Skripsi. Tidak Diterbitkan. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Institut Agama Islam Bunga Bangsa: Cirebon.

Kii, Y. I. (2019). Analisis Pemecahan Masalah Pada Materi SPLDV Dengan Pendekatan Matematika Realistik (PMR) Siswa Kelas VIII SMP ST. Aloysius Turi Tahun Ajaran 2018/2019. Tesis. Tidak Diterbitkan. Program Studi Pendidikan Matematika Pada Program Magister. Universitas Sanata Dharma: Yogyakarta.

Mawaddah, S., & Anisah, H. (2015). Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Pada Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Generatif (generative learning) di SMP. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(2), 166-175.

Nurkholis. (2013). Pendidikan Dalam Upaya Memajukan Teknologi. Jurnal Kependidikan, 1(1), 24-44.

Parulian, R. A., Munandar, D. R., & Ruli, R. M. (2020). Analisis kemampuan pemecahan masalah matematis dalam menyelesaikan materi bilangan bulat pada siswa SMP. Prosiding Sesiomadika, 2(1a).

Polya, G. (2004). How to solve it: A new aspect of mathematical method (No. 246). Princeton university press.

Purwosusilo. (2014). Peningkatan Kemampuan Pemahaman dan Pemecahan Masalah Matematik Siswa SMK melalui Strategi Pembelajaran REACT. Jurnal Pendidikan Keguruan, 1(2).

Ratnasari, D. (2014). Pengaruh Model Pembelajaran Generatif Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematik Siswa. Skripsi Sarjana. UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta. Tidak dipublikasikan.

Saifiyah. (2017). Desain Modul Pembelajaran Berbasis Kemampuan Komunikasi Matematis dan Motivasi Belajar Siswa. KALAMATIKA Jurnal Pendidikan Matematika. 2(2), 177-192.

Santi, C., et al. (2021). Pembelajaran Pemecahan Masalah Matematika di Sekolah Dasar. Jurnal Literasi Pendidikan Dasar, 2(2), 31-40.

Solso, R. L., MacLin, M. K., & MacLin, O. H. (2005). Cognitive psychology. Pearson Education New Zealand.

Wahyuni. (2013). Penerapan Model Learning Cycle 7E untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMA. Skripsi pada UPI Bandung: Tidak Diterbitkan.

Downloads

Abstract Views : 372
Downloads Count: 238

Published

2023-06-01

How to Cite

Ramadhani, T. V., & Roesdiana, L. (2023). Kesalahan Siswa Pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Ditinjau Dari Indikator Kemampuan Pemecahan Masalah. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 9(2), 759–764. https://doi.org/10.31949/educatio.v9i2.5056

Issue

Section

Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.