Lembar Kerja Peserta Didik Berbantuan Video Animasi Pada Materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel

Authors

  • Anindya Kirana Putri Ningrum Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang
  • Etika Khaerunnisa Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang
  • Ihsanudin Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang

DOI:

https://doi.org/10.31949/educatio.v9i2.4572

Abstract

Kemajuan teknologi komunikasi dan informasi telah memberikan kemudahan bagi kehidupan manusia di semua bidang, termasuk bidang pendidikan. Oleh karenanya guru harus terampil merancang bahan ajar berbasis teknologi agar pembelajaran yang dilaksanakan sesuai dengan tuntutan jaman. Penelitian ini berusaha mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik berbantuan video animasi bagi siswa sekolah menengah atas. Penelitian ini ber tujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik berbantuan video animasi yang valid, praktis dan efektif. Subyek pada penelitian ini adalah seorang guru dan 35 peserta didik kelas X MIPA 6 (1 kelas) di SMAN 1 Ciruas. Desain penelitian ini menggunakan Research and Development (R&D) dengan model 4-D Thiagarajan. Instrumen penelitian menggunakan wawancara, kuesioner (angket), instrument tes berupa soal yang ada di LKPD dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan kevalidan produk yang kembangkan sebesar 88,125 % dan termasuk dalam kategori sangat valid. Untuk kepraktisan produk yang dikembangkan, skor yang diperoleh sebesar 91,05 % dan termasuk dalam kategori sangat praktis. Sementara untuk keefektifan produk ditunjukkan dengan hasil tes siswa setelah melaksanakan pembelajaran menggunakan Lembar Kerja Peserta Didik berbantuan video animasi. Berdasarkan tes hasil belajar diketahui pemahaman peserta didik memperoleh nilai rata-rata sebesar 98,02 dan termasuk dalam kategori sangat baik. Hasil keefektifan juga dilihat berdasarkan saran dari peserta didik dan wawancara yang dilakukan terhadap guru mata pelajaran yang memperoleh hasil yang efektif. Dari hasil tersebut maka kesimpulan dari penelitian ini adalah Lembar Kerja Peserta Didik berbantuan video animasi layak untuk digunakan karena telah memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif.

Keywords:

Lembar Kerja Peserta Didik, Video Animasi, Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel

Downloads

Download data is not yet available.

References

Akbar, M. F., & Anggraeni, F. D. (2017). Teknologi dalam Pendidikan : Literasi Digital dan Self-Directed Learning pada Mahasiswa Skripsi. Indigenous: Jurnal Ilmiah Psikologi, 2(1), 28–38. https://doi.org/10.23917/indigenous.v1i1.4458.

Arikunto, S. (2009). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan (Edisi Revisi). Jakarta: Bumi Aksara.

Arnold, R. B. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Powtoon Pada Mata Pelajaran Pelayanan Penjualan di SMK Ketintang Surabaya. Jurnal Pendidikan Tata Niaga (JPTN), 6(4).

Awalia, I., Pamungkas, A. S., & Alamsyah, T. P. (2019). Pengembangan media pembelajaran animasi powtoon pada mata pelajaran matematika di kelas IV SD. Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif, 10(1), 49-56.

Ayu, D. G., Triwoelandari, R., & Fahri, M. (2019). Media Pembelajaran Powtoon Terintegrasi Nilai-Nilai Agama pada Pembelajaran IPA untuk Mengembangkan Karakter. Al-Adzka: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, 9(2), 65–74.

Budiman, H. (2018). Peran Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pendidikan. Al-Tadzkiyyah: Jurnal Pendidikan Islam, 8(1), 31–43. https://doi.org/10.24042/atjpi.v8i1.2095.

Defiyanti, & Sumarni. (2019). Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Setelah Penerapan Problem Based Learning Berbantuan Lembar Kerja Peserta Didik Bermuatan Etnosains. Jurnal Phenomenon Pendidikan MIPA, 9(2), 206–218. https://doi.org/10.21580/phen.2019.9.2.4200.

Farizi, Z. A., Sulisworo, D., Hasan, M. H., & Rusdin, M. E. (2019). Pengembangan Media Animasi untuk Mendukung Pembelajaran Berbasis TPACK dengan Powtoon pada Materi Torsi SMA Kelas XI. Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika, 10(2), 108–113.

Fathoni, M. I., & Marpanaji, E. (2018). Pengembangan e-book interaktif mata pelajaran teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk SMK kelas X. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan, 5(1), 70–81. https://doi.org/10.21831/jitp.v5i1.17149.

Fitriyah, L. A., & Wardana, H. K. (2019). Profil Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Unsur, Senyawa, Dan Campuran Dengan Pendekatan STEM. Jurnal Zarah, 7(2), 86–92. https://doi.org/10.31629/zarah.v7i2.1430.

Gunawam, G., Harjono, A., & Sutrio, S. (2015). Multimedia Interaktif dalam Pembelajaran Konsep Listrik Bagi Calon Guru. Jurnal Pendidikan Fisika Dan Teknologi, 1(1), 9–14. https://doi.org/10.29303/jpft.v1i1.230.

Hartono. (2015). Analisis Item Instrumen. Zanafa Publising.

Irwan, I., Luthfi, Z. F., & Waldi, A. (2019). Efektifitas Penggunaan Kahoot! untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa [Effectiveness of Using Kahoot! to Improve Student Learning Outcomes]. PEDAGOGIA: Jurnal Pendidikan, 8(1), 95.

Khan, F. M. A., & Masood, M. (2015). The Effectiveness of an Interactive Multimedia Courseware with Cooperative Mastery Approach in Enhancing Higher Order Thinking Skills in Learning Cellular Respiration. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 176, 977–984. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2015.01.567.

Kirom, Askhabul. 2017. Peran Guru Dan Peserta Didik Dalam Proses Pembelajaran Berbasis Multikultural. Al-Murabbi: Jurnal Pendidikan Agama Islam. Volume 3, Nomor 1.

Meianti, A. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Audio Visual PowToon Pada Kompetensi Dasar Menerapkan Promosi Produk Kelas X Pemasaran SMK Negeri Mojoagung. Jurnal Pendidikan Tata Niaga (JPTN), 6(3).

Muthoharoh, M., Kirna, I. M., & Indrawati, G. Ayu. (2017). Penerapan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Multimedia untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Kimia. Jurnal Pendidikan Kimia Indonesia, 1(1), 13. https://doi.org/10.23887/jpk.v1i1.12805.

Pangestu, M. D., & Wafa, A. A. (2018). Pengembangan multimedia interaktif powtoon pada mata pelajaran ekonomi pokok bahasan kebijakan moneter untuk siswa kelas xi ips di sma negeri 1 singosari. Jurnal Pendidikan Ekonomi, 11(1), 71-79.

Pentury, H., Festiyed, Hamdi, & Yurnetti. (2019). Pembuatan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Model Discovery Learning Pada Materi Gelombang Berbantuan Aplikasi Android Untuk Kelas XI SMA/MA. Pillar of Physics Education, 12(4), 617–624. http://ejournal.unp.ac.id/students/index.php/pfis/article/view/7144.

Pratama, R. A., & Saregar, A. (2019). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Scaffolding Untuk Melatih Pemahaman Konsep. Indonesian Journal of Science and Mathematics Education, 2(1), 84–97. https://doi.org/10.24042/ijsme.v2i1.3975.

Puspitarini,Y.D. Akhyar,M. & Djono. 2019. Development of video media based on powtoon in social sciences. International Journal of Educational Research Review, 4(2), 198-205.

Riduwan. (2014). Metode dan Teknik Menyusun Proposal Penelitian: untuk Mahasiswa S-1, S-2, dan S-3. Alfabeta.

Sari, N. M., Pamungkas, A. S., & Alamsyah, T. P. (2020). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Matematika Berorientasi Higher Order Thinking Skills Di Sekolah Dasar. SJME (Supremum Journal of Mathematics Education), 4(2), 106–123. https://doi.org/10.35706/sjme.v4i2.3406.

Soleh, M. R., Nurajizah, S., & Muryani, S. (2019). Perancangan Animasi Interaktif Prosedur Merawat Peralatan Multimedia pada Jurusan Multimedia SMK BPS&K II Bekasi. Jurnal Teknologi Dan Informasi (JATI), 9(2), 138–150.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D (22nd ed.). Alfabeta.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian & Pengembangan Research and Development (S. Y. Suryandari (ed.)). Alfabeta.

Utami, S. (2014). Pengaruh Penggunaan Teknologi Handphone Terhadap Moral Siswa Studi Kasus di MI Muhammadiyah Gondang Magelang. Surabaya: Universitas Islam Negeri Sunan Ampel.

Downloads

Abstract Views : 833
Downloads Count: 646

Published

2023-06-07

How to Cite

Ningrum, A. K. P., Khaerunnisa, E., & Ihsanudin , I. (2023). Lembar Kerja Peserta Didik Berbantuan Video Animasi Pada Materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel . Jurnal Educatio FKIP UNMA, 9(2), 841–849. https://doi.org/10.31949/educatio.v9i2.4572

Issue

Section

Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.