PENGEMBANGAN FRONTEND E-COMMERCE BERBASIS MOBILE WEB PADA KOPERASI KIKA

Abstract Views : 275 / Downloads Count: 290

Authors

  • Andrea Helena Angeline Universitas Ibn Khaldun
  • Safaruddin Hidayat Al-Ikhsan Universitas Ibn Khaldun
  • Hersanto Fajri Universitas Ibn Khaldun

DOI:

https://doi.org/10.31949/infotech.v9i2.5840

Keywords:

koperasi, E-Commerce, front-end, mobile

Abstract

Akses jual beli prodak berbasis web e-commerce terhadap koperasi KIKA masih belum merata di lingkungan Universitas Ibn Khaldun Bogor, padahal koperasi KIKA sebelumnya sudah memiliki web e-commerce, hanya saja tampilan pada mobile web masih belum maksimal. Oleh sebab itu diperlukan suatu solusi untuk memudahkan semua kalangan yang berada di lingkungan Universitas Ibn Khaldun Bogor agar dapat memesan produk dengan mudah dan dengan tampilan yang lebih baik. Tujuan dari peneliatian ini mengembangkan tampilan e-commerce koperasi KIKA berbasis mobile web yang mampu memberikan informasi serta membeli barang secara online. Metodologi pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Waterfall yang terdiri dari analisis kebutuhan, desain sistem, pengkodean dan pengujian. Data yang digunakan dalam pembuatan sistem e-commerce berbasis mobile web adalah data yang diberikan oleh pihak koperasi Universitas Ibn Khaldun Bogor (KIKA). Penelitian ini berhasil menyajikan tampilan yang lebih baik dari e-commerce berbasis mobile web yang sebelumnya pernah dimiliki oleh koperasi Universitas Ibn Khaldun Bogor (KIKA) dengan informasi yang ada di dalamnya seperti kategori produk, transaksi yang pernah dilakukan, tentang kami, detail pemesanan dan cara belanja pada e-commerce berbasisi mobile web ini tidak ada login untuk admin karena e-commerce berbasis mobile web ini hanya bisa digunakan oleh pengguna saja.

Kata Kunci: E-commerce, Koperasi, UIKA, Waterfall, Mobile web

Downloads

Download data is not yet available.

References

Al-Faruq, M. N. M., Nuraini, S., Aufan, M. H. (2022). Perancangan Ui/Ux Semarang Virtual Tourism Dengan Figma. Walisongo Journal of Information Technology, vol. 10, no. 2, hh. 210.

Dharwiyanti, S., Wahono, R. S. (2003). Pengantar Unified Modeling Language (UML). IlmuKomputer. hh. 4-10.

Haryanti, S. (2010). Rancang Bangun Sistem Informasi E-Commerce Untuk Usaha Fashion Studi Kasus Omah Mode Kudus. Speed-Sentra Penelitian Engineering dan Edukasi, vol. 3, no. 1, hh. 8-11.

Hastanti, R. P., Purnama, B. E. (2015). Sistem penjualan berbasis web (e-commerce) pada tata distro kabupaten pacitan. Bianglala Informatika, vol. 3, no. 2, hh. 1-5.

Downloads

Published

04-07-2023

How to Cite

Angeline, A. H., Al-Ikhsan, S. H., & Fajri, H. (2023). PENGEMBANGAN FRONTEND E-COMMERCE BERBASIS MOBILE WEB PADA KOPERASI KIKA. INFOTECH Journal, 9(2), 319–330. https://doi.org/10.31949/infotech.v9i2.5840

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)