Analisis Framing Pada Pemberitaan Covid-19 di Media Online Sebagai Bahan Pengembangan Modul Jurnalisme Positif
DOI:
https://doi.org/10.31949/educatio.v7i4.1509Abstract
Penelitian ini mengkaji pemberitaan Covid-19 di media online menggunakan analisis framing terhadap serta dampaknya secara psikologis bagi masyarakat sehingga dapat dikembangkan menjadi modul jurnalisme positif. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teori analisis framing dari Zhongdang Pan dan Gerald Konsicki. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data primer yang berupa teks berita dari empat media online terbesar di Indonesia, yang diperoleh dengan teknik simak bebas libat cakap, data sekunder hasil observasi, wawancara dan kuesioner. Hasil pembahasan penelitian ini ialah pemberitaan tentang Covid-19 pada media online Kompas.com, CNNIndonesia, Liputan6.com dan Okezone memiliki dampak yang cukup kuat dalam memengaruhi kondisi psikologis masyarakat. Berdasarkan hasil analisis framing terhadap pemberitaan yang termuat pada keempat media, framing pemberitaan tersebut masih berada pada batas objektif dengan mengangkat realitas sosial yang ada. Dari segi bahasa dan unsur lainnya tidak menunjukkan adanya indikasi penggiringan opini untuk membentuk rasa takut atau kegelisahan yang lain. Hasil analisis framing tersebut masih berada pada alur pemberitaan positif dalam bingkai jurnalisme positif. Pemberitaan di media online sangat berpengaruh terhadap kondisi psikologis masyarakat.
Keywords:
jurnalisme positif, analisis framing, media online, pemberitaan Covid-19Downloads
References
2. Woka, R. Ronaldo. 2018. Analisis Framing Pemberitaan Izin Proyek Meikarta pada Media Online CNN Indonesia.com dan Kompas.com Edisi Agustus-September 2017.Jurnal Kajian Media Vol 2 No. 2 hal 131-138. Diakses pada tanggal 03 September 2020. e-ISSN: 2579-9436, URL: http://ejournal.unitomo.ac.id/index.php/ilkom/index
3. Chesney, Robert Mc. 1998. Konglomerasi Media Massa: Ancaman Terhadap Demokrasi. Jakarta: Aliansi Jurnalis Independen. Hal 13.
4. Sobur, Alex. 2017. Analisis Teks Media: Suatu Pengantar untuk Analisis Wacana, Analisis Semiotik, dan Analisis Framing. Bandung. Remaja Rosdakarya.
5. Eriyanto. 2002. Analisis Framing: Kontruksi, Ideologi dan Politik Media. Yogyakarta. LKiS Yogyakarta.
6. Chaer, Abdul. 2015. Psikolinguistik: Kajian Teoretik. Jakarta: Rineka Cipta.
7. Abdurrahaman, L.A. dan Supriadi, Y. 2020. Penerapan jurnalisme positif dalam pemberitaan pada media Good News From Indonesia. Prosiding Jurnalistik, Vol 6 No1: 59–63. http://karyailmiah.unisba.ac.id.
8. Sudjana, Nana. 2002. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algensindo.
9. Sugiyono. 2016. Metode Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung. Alfabeta.
10. Bugin, Burhan. 2001. Metodelogi Penelitian Sosial: Format-Format Kuanlitatif dan Kualitatif. Surabaya: Airlangga University Press.
11. Mahsun. 2007. Metode Penelitian Bahasa: Tahapan Strategi, Metode dan Tekniknya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Published
How to Cite
Issue
Section
License
An author who publishes in the Jurnal Educatio FKIP UNMA agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal
- The author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgment of its initial publication in this journal.
- The author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work