Penerapan Model Problem Based Learning Berbantuan Media Konkret Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas V Sekolah Dasar

Authors

  • Mulyanti
  • Dahlia Rineva Puspitasari

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya siswa memahami konsep dengan baik pada pelajaran matematika kelas V SDN Sukakarya I. Dikarenakan selama ini siswa mengalami kesulitan dalam memahami pembelajaran matematika salah satunya belum optimalnya guru dalam menyajikan model pembelajaran serta jarang menggunakan media pembelajaran sebagai alat bantu belajar. Maka peneliti melakukan perbaikan melalui penerapan model Problem Based Learning dengan menggunakan media konkret sehingga pembelajaran efektif dan bermakna. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran ketercapaian  penerapan model Problem Based Learning berbantuan media konkret untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematika di kelas V SDN Sukakarya I. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis dan Mc Taggart yang terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Sukakarya I sebanyak 22 siswa. Hasil penelitian yang diperoleh dalam aspek kemampuan pemahaman konsep matematika penerapan model Problem Based Learning berbantuan media konkret pada siklus I adalah 52%, sedangkan setelah tindakan selanjutnya pada siklus 2 mengalami peningkatan sebesar 35% dengan persentase 87%. Persentase jumlah siswa yang mencapai ketuntasan belajar (KKM) dalam pembelajaran matematika diperoleh hasil siklus I adalah 45% dengan peningkatan dalam siklus 2 adalah 86%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa melalui penerapan model Problem Based Learning berbantuan media konkret mampu meningkatkan pemahaman konsep matematika dan hasil belajar siswa di kelas V sekolah dasar.

Keywords:

Problem Based Learning, Pemahaman Konsep Matematika, Media Konkret

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 915
Downloads Count: 1029

Published

2022-12-15

How to Cite

Mulyanti, & Dahlia Rineva Puspitasari. (2022). Penerapan Model Problem Based Learning Berbantuan Media Konkret Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas V Sekolah Dasar. Journal of Innovation in Primary Education, 1(2), 181–191. Retrieved from https://ejournal.unma.ac.id/index.php/jipe/article/view/4015

Issue

Section

Articles

Similar Articles

<< < 1 2 3 4 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.