Penggunaan Model Problem Based Learning (Pbl) Berbantuan Media Wayang Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas Ii Sd Negeri Cipageran Mandiri 2
Abstrak
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas II SD Negeri Cipageran Mandiri 2 Tahun Ajaran 2022/ 2023 tentang materi letak geografis suatu wilayah (denah lokasi). Penelitian Tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas II SD Negeri Cipageran Mandiri 2 Tahun Ajaran 2022/ 2023 tentang materi letak geografis suatu wilayah (denah lokasi) dengan menggunakan media wayang dan video pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September sampai dengan bulan November 2022 bertempat di SD Negeri Cipageran Mandiri 2. Penelitian tindakan kelas dilaksanakan sebanyak dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar Bahasa Indonesia menggunakan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media wayang mengalami peningkatan sebanyak 25,81% pada setiap siklus, dimana diperoleh hasil pada siklus I dengan perolehan presentase sebanyak 64,51% yang mendapat nilai di atas kriteria ketuntasan minimal (KKM) sedangkan pada siklus II diperoleh hasil 90,32% yang mendapat nilai di atas KKM.