KELAYAKAN LKS PEMBELAJARAN IPA BERBASIS STEM UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN KOLABORASI SISWA SD/MI

Authors

  • Redha Mawaddah Universitas Ibn Khaldun Bogor
  • Retno Triwoelandari Universitas Ibn Khaldun Bogor
  • Fahmi Irfani Universitas Ibn Khaldun Bogor

DOI:

https://doi.org/10.31949/jcp.v8i1.1911

Abstract

Bahan ajar yang dikembangkan guru belum dapat meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa, maka perlu adanya pengembangan bahan ajar yang dapat meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan : 1) Untuk  megetahui prosedure pengembangan LKS pembelajaran IPA berbasis STEM untuk meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa, 2) Untuk mengetahui kelayakan LKS pembelajaran IPA berbasis STEM untuk meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa. Penelitian ini menggunakan metode R&D (Research and Development), adapun model pengembangan yang digunakan yaitu model Analyze learner, State Standards and Objective, Select strategies technology media and materials, Utilize strategies technology media and materials, Require and participation, Evaluate and Revise (ASSURE) yang meliputi 6 tahapan. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi dan kuesioner.Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDIT Khoiru Ummah sebanyak 41 siswa.  Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa LKS pembelajaran IPA berbasis STEM layak digunakan. Hal ini dibuktikan dengan presentase dari aspek kelayakan isi dan penyajian dari aspek materi dengan kategori sangat valid, aspek bahasa dengan kategori valid dan aspek desain dengan kategori sangat valid. Lembar kegiatan siswa ini juga dapat meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa, karena adanya peningkatan keterampilan kolaborasi siswa pada kelas kontrol dan kelas eksperimen. Hal ini dapat dilihat dengan adanya perbedaan hasil rata-rata nilai pada kelas posttest pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Maka dapat disimpulkan bahwa LKS pembelajaran IPA berbasis STEM untuk meningkatkan keterampilan siswa, layak digunakan.

Keywords:

LKS pembelajaran IPA, kolaborasi, STEM

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 2001
Downloads Count: 1858

Published

2022-01-22

How to Cite

Mawaddah, R. ., Triwoelandari, R. ., & Irfani, F. . (2022). KELAYAKAN LKS PEMBELAJARAN IPA BERBASIS STEM UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN KOLABORASI SISWA SD/MI. Jurnal Cakrawala Pendas, 8(1), 1–14. https://doi.org/10.31949/jcp.v8i1.1911

Issue

Section

Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.