TEKNOLOGI INOVATIF DALAM MENDUKUNG PENGEMBANGAN UMKM BUBUR SUMSUM DI KABUPATEN PURBALINGGA

Authors

  • Enda Apriani Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta
  • Aisyah Indah Irmaya Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta
  • Lia Yunita Universitas Proklamasi 45

DOI:

https://doi.org/10.31949/jb.v3i1.1808

Abstract

Purbalingga merupakan salah satu kabupaten yang memiliki potensi sumber daya alam yang besar berada di Provinsi Jawa Tengah. Komoditas yang dihasilkan berupa pertanian, perikanan, dan peternakan, yang menunjang berkembangnya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Akan tetapi, sejauh ini efektifitas dan efisiensi pemanfaatan sumber daya alam tersebut belum optimal, karena kurangnya sarana dan prasarana pemanfaatan SDA tersebut, diantaranya adalah penguasaan teknologi pengolahan sumber daya alam. Beberapa diantara UMKM tersebut adalah Paguyuban Bubur Sumsum Numani. Tujuan pengabdian masyarakat adalah didiseminasikan teknologi-teknologi inovatif pengolahan sumber daya alam di bidang pangan, agar mitra UMKM penerima bisa meningkatkan kapasitas produksi dan pendapatan serta menambah lapangan pekerjaan bagi masyakarat.      Metode yang dilakukan dalam program ini adalah pengembangan teknologi inovatif tepat guna. Tahapan kegiatannya dimulai dari mengindentifikasi kebutuhan nyata mitra terkait operasional produksinya, merancang dan membuat mesin, melakukan pengujian terhadap mesin yang telah dibuat, melakukan serah terima peralatan, serta memberikan pelatihan dan pendampingan kepada pelaku mitra UMKM tersebut. Luaran dari program ini, adanya paket teknologi inovatif, yaitu mesin pengolah beras, mesin pemarut kelapa dan mesin cup sealer. Hasil program ini, permasalahan mitra dapat teratasi dan teknologi dapat dimanfaatkan sebesar-besarnya bagi pelaku UMKM, sehingga bisa meningkatkan produksi pelaku UMKM dan pendapatan serta menambah pekerjaan bagi masyarakat.

Keywords:

UMKM, bubur sumsum, teknologi inovatif, Purbalingga

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 547
Downloads Count: 491

Published

2022-02-17

How to Cite

Apriani, E. ., Irmaya, A. I. ., & Yunita, L. (2022). TEKNOLOGI INOVATIF DALAM MENDUKUNG PENGEMBANGAN UMKM BUBUR SUMSUM DI KABUPATEN PURBALINGGA. BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 84–88. https://doi.org/10.31949/jb.v3i1.1808

Issue

Section

Articles