Analisis Persepsi Konsumen Terhadap Sertifikasi Halal Pada Rumah Makan Bebek Sinjay Tangkel Bangkalan

Authors

  • Azizah Miftahul Janah Universitas Trunojoyo Madura
  • Ahmad Makhtum dosen universitas trunojoyo madura

DOI:

https://doi.org/10.31949/maro.v6i2.7198

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui persepsi konsumen terhadap sertifikasi halal pada rumah makan Bebek Sinjay Tangkel Bangkalan. Penelitian ini dilatar belakangi oleh dalam kehidupan masyarakat muslim sebagai konsumen kurang memperhatikan bahkan dianggap tidak penting pencantuman sertifikasi halal produk yang disajikan oleh produsen kepada konsumen. Padahal sertifikasi halal menjadi jaminan kehalalan suatu produk dan bahan yang digunakan sesuai syariat islam. Adapun metode penelitian yang di gunakan ialah metode penelitian pendekatan kualitatif deskriptif Data yang akan digunakan adalah data primer dan data sekunder. kemudian teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini terdapat dua persepsi konsumen terhadap sertifikasi halal pada rumah makan Bebek Sinjay Tangkel Bangkalan yaitu konsumen berpersepsi menganggap bahwa sertifikasi halal itu penting dan tidak penting. konsumen yang berpersepsi menganggap penting adalah konsumen yang mempertimbangkan bahwa sertifikasi halal merupakan keputusan pembelian dalam sebuah produk makanan dan konsumen mengetahui bahwa untuk menjamin kehalalan suatu produk dengan adanya label sertifikasi halal. Sedangkan konsumen yang menganggap tidak penting bahwa tidak mempermasalahkan sertifikasi halal pada produk makanan tersebut.

Keywords:

Sertifikasi Halal, Persepsi, Konsumen

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 250
Downloads Count: 290

Published

2023-11-15

How to Cite

Azizah Miftahul Janah, & Ahmad Makhtum. (2023). Analisis Persepsi Konsumen Terhadap Sertifikasi Halal Pada Rumah Makan Bebek Sinjay Tangkel Bangkalan. Maro: Jurnal Ekonomi Syariah Dan Bisnis, 6(2), 369–376. https://doi.org/10.31949/maro.v6i2.7198