Pengaruh Pengetahuan Akuntansi Syariah Dan Pertimbangan Pasar Kerja Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Berkarir Di Lembaga Keuangan Syariah

(Studi Kasus Pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Majalengka)

Penulis

  • Robi Maulana M Universitas Majalengka

DOI:

https://doi.org/10.31949/j-aksi.v1i2.422

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan akuntansi syariah dan pertimbangan pasar kerja terhadap minat mahasiswa akuntansi berkarier di lembaga keuangan syariah

Metode yang digunakan yaitu metode survey dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan verifikatif. Sampel pada penelitian ini sebanyak 70 orang mahasiswa akuntansi semester VII yang telah lulus mata kuliah akuntansi syariah dengan menggunakan metode teknik random sampling dengan rumus slovin. Metode pengumpulan data primer yang dipakai adalah metode survei dengan menggunakan media kuisioner. Pengujian instrumen data dilakukan dengan uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, sedangkan analisis datanya adalah analisis koefisien regresi berganda dan uji hipotesis.

Hasil ini menunjukan bahwa pengetahuan akuntansi syariah berpengaruh positif signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi berkarir di lembaga keuangan syariah, sedangkan pertimbangan pasar kerja berpengaruh positif signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi berkarir di lembaga keuangan syariah.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2020-08-26