EVALUASI SOSIALISASI PENGELOLAAN APLIKASI KEUANGAN MESJID AT TAQWA KOPO KABUPATEN BANDUNG
DOI:
https://doi.org/10.31949/jb.v3i2.2385Abstract
Teknologi Informasi akan berjalan dengan baik apabila didukung infrastruktur dan dikelola oleh sumberdaya manusia yang memadai khususnya dalam hal ini adalah kapasitas dan kompetensi manusia. Infrastruktur teknologi yang memadai akan mendukung terjadinya Pertukaran Informasi. Pertukaran informasi memampukan pengguna teknologi untuk tetap mengikuti informasi terbaru yang tengah menjadi tren. Hal tersebut juga berlaku di yayasan Pendidikan At-Taqwa khususnya bagi masjid At Taqwa. Dalam melaksanakan perannya, Masjid At-Taqwa perlu alat bantu untuk menambah pengetahuan terbantu dalam melaksanakan tugasnya. Salah satunya adalah pengelolaan data keuangan Masjid. Saat ini pengelolaan masih dilakukan secara manual sehingga menimbulkan permasalahan yang cukup tinggi dalam hal pengelolaan keuangan. Seperti sering telatnya pelaporan keuangan Masjid akibat pengelolaan masih manual, pihak yang mengelola hanya satu orang sehingga bila yang bersangkutan tidak ada maka pengurus kesulitan melakukan akses laporan keuangan. Untuk itulah, perlu dibantu adanya tool atau alat untuk mempermudah danmembantu pengurus, dalam mengelola keuangan masjid Oleh karena itu, diperlukan sosialisasi pengelolaan aplikasi keuangan di lingkungan DKM dalam bentuk Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Sosialisasi bukan hanya pengenalan aplikasi tetapi juga mencangkup pemahaman pengelolaan data keuangan di lingkungan Mesjid. Evaluasi sosialisasi menunjukkan hasil yang signifikan terkait dengan pemahaman Peserta dalam mengelola data dan aplikasi keuangan.
Keywords:
Pengelolaan, Aplikasi Keuangan, Masjid, Dewan Kemakmuran MesjidDownloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
An author who publishes in the BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal
- The author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgment of its initial publication in this journal.
- The author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work