Sosialisasi Instructions for Completing the Volleyball Scoresheet untuk Meningkatkan Kompetensi Wasit Bola Voli Di Kabupaten Majalengka

Authors

  • Udi Sahudi Universitas Majalangka
  • Ali Priyono Universitas Majalengka
  • Novy Syafitri Supriatna Universitas Majalengka

DOI:

https://doi.org/10.31949/jb.v2i3.1322

Abstract

Dalam sebuah pertandingan dibutuhkan peraturan untuk memberikan ketentuan bertanding dan cara pelaksanaan pertandingan, agar pertandingan dapat berlangsung dengan baik dan lancar, dibutuhkan pula seorang wasit dalam pertandingan supaya peraturan yang ada benar-benar diterapkan sehingga tidak merugikan salah satu pihak. Wasit-wasit bola voli di Kabupaten Majalengka belum mampu dan belum menguasai bagaimana mengisi scoresheet untuk sebuah pertandingan bola voli. Sedangkan scoresheet merupakan bagian yang penting dari sebuah pertandingan, yaitu sebagai bentuk laporan tertulis dari hasil pertandingan yang telah dilaksanakan. Tujuan dari pengabdian ini adalah dapat meningkatkan kompetensi wasit-wasit di Kabupaten Majalengka. Metode pendekatan yang dilakukan untuk menyelesaikan persoalan yang terkait dengan aspek sosial budaya dan mutu layanan. Hasil dari kegiatan ini adalah membuat technical handbook dan sosialisasi tentang Instructions for Completing the Volleyball Scoresheet. Memberikan sosialisasi dan informasi berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi perwasitan bola voli.

Keywords:

Bola Voli, Wasit, Scoresheet Volleyball

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 1043
Downloads Count: 370

Published

2021-08-09

How to Cite

Sahudi, U., Priyono, A. ., & Supriatna, N. S. (2021). Sosialisasi Instructions for Completing the Volleyball Scoresheet untuk Meningkatkan Kompetensi Wasit Bola Voli Di Kabupaten Majalengka. BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(3), 787–791. https://doi.org/10.31949/jb.v2i3.1322

Issue

Section

Articles