Analisis Efektivitas Pelaksanaan Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Di Desa Sukaraja Kulon Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka

Penulis

  • Deni Elid Rizki Universitas Majalengka, Majalengka

Abstrak

Indonesia memiliki potensi untuk mencapai kesejahteraan dan menghilangkan pengangguran, kemiskinan, serta kelaparan apabila pemerintah dan masyarakat dapat bekerja sama mengelola sumber daya secara efektif. Namun, banyak masyarakat Indonesia yang masih kesulitan memenuhi kebutuhan pangan karena kemiskinan. Kemiskinan tetap menjadi masalah global, terutama di Indonesia, dan menjadi masalah sosial yang relevan, khususnya ketika krisis ekonomi memperburuk keadaan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif untuk menggambarkan dan memahami efektivitas Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Desa Sukaraja Kulon, Majalengka. Menurut penerima bantuan, BPNT telah efektif dalam mengurangi beban biaya pangan. Verifikasi data dan pemantauan program secara rutin meningkatkan kualitas pangan yang dijual di E-Warong. Selain itu, penerima bantuan lebih mudah melaporkan masalah yang terjadi. Keberhasilan BPNT terlihat dari peningkatan pemahaman masyarakat melalui sosialisasi yang efektif serta manfaat nyata berupa pengurangan pengeluaran pangan dan pemberian nutrisi yang lebih seimbang bagi penerima

Kata Kunci:

Efektivitas, Pangan, Bantuan, Keluarga, Non Tunai

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Abstract Views : 126
Downloads Count: 112

Diterbitkan

01-09-2024

Cara Mengutip

Rizki, D. E. (2024). Analisis Efektivitas Pelaksanaan Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Di Desa Sukaraja Kulon Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka. Jurnal Mahasiswa Sosial Humaniora, 1(1), 38–55. Diambil dari https://ejournal.unma.ac.id/index.php/jumash/article/view/11323

Terbitan

Bagian

Artikel