TINGKAT EFEKTIVITAS KEMITRAAN PADA KELOMPOK USAHA PENGOLAHAN EMPING JAGUNG

Authors

  • Sri Umyati Universitas Majalengka
  • Sri Ayu Andayani
  • Jaka Sulaksana
  • Kosasih Sumantri
  • Ida Marina
  • Dinar
  • Arif Hudal Mutakin

DOI:

https://doi.org/10.31949/agrivet.v9i2.1762

Abstract

Kemitraan usaha yang terjadi antara Kelompok Asri Rahayu dengan PT. Indoculinaire telah dilaksanakan sebagai upaya untuk mengatasi masalah pemasaran produk olahan jagung, terlebih saat pandemic Covid-19 saat ini. Maka dari itu, penelitian dilakukan untuk mengukur tingkat efektivitas kemitraan yang telah dijalankan tersebut. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik sampling yang digunakan adalah teknik sensus. Teknik analisis untuk menghitung hasil efektivitas kemitraan ini menggunakan metode likert. Hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas kemitraan pada indikator kejelasan program, kualitas fasilitator dan perkembangan usaha secara keseluruhan dalam katagori baik (77,63%). Indikator efektivitas kemitraan yang memiliki presentase paling tinggi adalah indikator perkembangan usaha yaitu sebesar 79,42 % sedangkan yang terendah adalah pada indikator kualitas fasilitator yaitu sebesar 76,52 %. Adapun indikator kejelasan program memiliki presentase sebesar 77,68 %.

Keywords:

: Efektivitas, Kemitraan, Usaha Pengolahan

Downloads

Download data is not yet available.

References

ARIKUNTO, SUHARSIMI. 2005. Prosedur Penelitian: Suatu Pendeatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
PAKPAHAN, A.K. 2020. Covid-19 dan Impilkasi bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. Jurnal Ilmiah Hubungan Internasional. Hal 59-64. DOI: https://doi.org/10.26593/jihi.v0i0.3870.59-64
ROSITA, R. 2020. Pengaruh Pandemi Covid-19 Terhadap Umkm Di Indonesia. Jurnal Lentera Bisnis. Volume 9 nomor 2 hal 109-120. DOI : 10.34127/jrlab.v9i2.380
SOEDARTO, T dan HENDRARINI, H. 2021. Efektivitas Kemitraan Peternak Sapi Perah Dengan Koperasi Unit Desa Karangploso Malang. Dinamika Governance : Ilmu Administrasi Negara. Volume 11 nomor 1 hal. 147-172.
SUGIYONO. 2016. Metode Penelitian. Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: PT Alfabet.

Downloads

Abstract Views : 392
Downloads Count: 614

Published

2021-12-29

How to Cite

Umyati, S., Andayani, S. A., Sulaksana, J., Sumantri, K., Marina, I., Dinar, & Mutakin, A. H. (2021). TINGKAT EFEKTIVITAS KEMITRAAN PADA KELOMPOK USAHA PENGOLAHAN EMPING JAGUNG. Agrivet : Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian Dan Peternakan (Journal of Agricultural Sciences and Veteriner), 9(2), 220–226. https://doi.org/10.31949/agrivet.v9i2.1762

Issue

Section

Articles