ANALISIS WACANA KRITIS MODEL FOUCAULT DALAM BERITA “TANGIS GOENAWAN MOHAMAD DAN AMBISI KEKUASAAN JOKOWI” PADA KOMPAS.COM
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan unsur representasi, misrepresentasi, marjinalisasi, dan delegitimasi dalam teks wacana Berita “Tangis Goenawan Mohamad Dan Ambisi Kekuasaan Jokowi” Pada Kompas.Com. Guna mencapai tujuan tersebut analisis dilakukan dengan menggunakan ancangan analisis wacana kritis model Foucault yang mencakupi unsur: (1) Representasi; (2) Misrepresentasi; (3) Marjinalisasi; dan (4) Delegitimasi. Ideologi yang direfleksikan pengarang dalam teks wacana berita yang ditulisnya diidentifikasi untuk menemukan keempat unsur model wacana Foucault tersebut, sehingga dapat diketahui ide, gagasan, sudut pandang, dan sikap apa yang ingin disampaikan penulis berita kepada pembacanya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan ancangan analisis wacana kritis yang menggunakan metode konten analisis (contents analysis). Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik konten analisis data yaitu membaca wacana berita di media massa, menemukan menemukan unsur wacana kritis model michael Foucault, dan membuat kesimpulan. Didapatkan 4 hasil analisis yang termasuk dalam analisis Michael Foucault yang digunakan pada berita Tangis Goenawan Mohamad dan Ambisi Kekuasaan Jokowi.