PERAN MEDIA GOOGLE SITES DALAM MENUNJANG PEMBELAJARAN TEKS ANEKDOT SISWA KELAS X SMA
Abstract
Pembelajaran melalui aplikasi merupakan inovasi pendidikan untuk menjawab tantangan akan ketersediaan sumber belajar yang variatif. Salah satu jenis media yang tepat dalam proses pembuatan bahan ajar yaitu Aplikasi Google Sites. Aplikasi Google Sites sebagai salah satu layanan aplikasi dari internet dapat dimanfaatkan oleh guru dan siswa sebagai sumber belajar yang tidak terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran media Google Sites dalam pembelajaran teks anekdot untuk menunjang efektivitas belajar peserta didik kelas X SMA. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode SLR (Systematic Literature Review) pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan dokumentasi dan mereview tiga artikel jurnal yang berkaitan dengan media Google Sites. Subjek penelitian ini adalah artikel jurnal yang berkaitan dengan media Google Sites. Objek penelitian ini adalah peran media Google Sites dalam pembelajaran teks anekdot untuk menunjang efektivitas belajar peserta didik kelas X SMA dengan mereview tiga artikel jurnal yang berkaitan dengan media Google Sites. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan pada tabel hasil penelitian, menjelaskan bahwa Google Sites dapat digunakan sebagai media atau metode pembelajaran di dalam kelas terutama di jenjang SMA, dengan hadirnya media Google Sites diharapkan peserta didik lebih efektif dan tertarik mengikuti proses pembelajaran teks anekdot di sekolah.