Kualitas Pembelajaran Rally Coach terhadap Kemampuan Berpikir Kritis pada Materi Pohon (Tree)
DOI:
https://doi.org/10.31949/dm.v5i2.5510Abstrak
Pembelajaran Rally Coach dinilai efektif untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah, berpikir kritis, serta komunikasi. Kualitas pembelajaran Rally Coach pada penelitian ini ditinjau dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas pembelajaran Rally Coach baik dalam tahap pertama yaitu perencanaan, tahap kedua yaitu pelaksanaan, dan tahap ketiga yaitu penilaian/evaluasi hasil pembelajaran yang di implementasikan pada materi pohon (tree). Metode penelitian ini adalah metode kombinasi kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Institut Teknologi Telkom Purwokerto. Metode cluster sampling digunakan untuk menentukan sampel dalam penelitian ini. Sampel terdiri dari dua kelompok, yaitu kelas eksperimen yang menerapkan pembelajaran Rally Coach, dan kelas kontrol yang menerapkan metode pembelajaran ceramah. Subjek yang digunakan mahasiswa Teknik Informatika Kelas IF 10 D dan kelas IF 10 E Angkatan 2022. Teknik untuk mengumpulkan data menggunakan tes dan kuesioner. Data yang digunakan adalah hasil Tes Kemampuan Berpikir Kritis (TKBK), lembar pengamatan penelitian. Data dianalisis menggunakan uji rata-rata, beda rata-rata, dan proporsi. Berdasarkan hasil analisis data pada tahap perencanaan pembelajaran berada pada kategori baik, pada tahap pelaksanaan pembelajaran berada pada kategori sangat baik, dan tahap evaluasi hasil pembelajaran diperoleh hasil pembelajaran Rally Coach efektif. Oleh karena itu, pembelajaran Rally Coach terhadap kemampuan berpikir kritis berkualitas.
Kata Kunci:
Pohon, Rally Coach, Berpikir KritisUnduhan
Referensi
Agustin, S. dkk. (2022). Implementasi Struktur Data Tree pada Web Blog Sebagai Media Pembelajaran. Jurnal JITEK, Vol. 2(2): 206-212.
Aprilia, I. S. & Diana, H. A. (2023). Pembelajaran CORE Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa Taruna Terpadu Bogor. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 83-92.
Fauzi, I. & Khusuma, I. H. S. (2020). Teacher’s Elementary School in Online Learning of Covid-19 Pandemic Conditions. Jurnal Iqra’ Kajian Ilmu Pendidikan, Vol. 5 (1).
Harianja, J.K. (2019). Implementasi Cooperative Learning dengan Menggunakan Strategi Rally Coach untuk Mengembangkan Keterampilan Komunikasi Matematis. DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik, Vol 3 (2): 175-182.
Harianja, J.K. (2020). Implementasi Rally Coach untuk Mengembangkan Keterampilan Berpikir Kritis pada Pembelajaran Matematika. Scholaria: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, Vol.10 (2): 162-170.
Harianja, J.K. & Susianna, N. (2022). Rally Coach dalam Meningkatkan Keterampilan Berpikir Analitis, Komunikasi Matematis dan Penguasaan Konsep Siswa. JNPM (Jurnal Nasional Pendidikan Matematika), Vol.6 (3): 479-492.
Kusumawati, I.T., Soebagyo, J., & Nuriadin, I. (2022). Studi Kepustakaan Kemampuan Berpikir Kritis dengan Penerapan PBL pada Pendekatan Teori Konstruktivisme. JURNAL MathEdu (Mathematic Education Journal), Vol.5 (1): 13-18.
Malik, A.M., Kristanti, F., & Soemantri, S. (2023). Studi Meta-Analisis: Model Pembelajaran Kooperatif terhadap Kemampuan Berpikir Kritis pada Pembelajaran Matematika Jenjang SMP. Jurnal Penelitian Pembelajaran Matematika, Vol.16 (1): 118-136.
Nuria, R. S. (2022). Global Learning terhadap Pemahaman Matematika Kelas VIII Materi Teorema Pythagoras. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, Vol.2(3): 429-438.
Prajono, R., Gunarti, D.Y., & Anggo, M. (2022). Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Peserta Didik SMP Ditinjau dari Self Efficacy. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, Vol. 11 (1): 143-154.
Syafitri, E., Armanto, D., & Rahmadani, E. (2021). Aksiologi Kemampuan Berpikir Kritis. Journal of Science and Social Research, Vol. IV (3): 320 – 325
Santoso, D., Prasetyo, A.,& Muniroh, Z. (2020). Pengaruh Penggunaan Model Rally Coach Terhadap Keterampilan Berbicara Bahasa Inggris Mahasiswa STMIK Pranata Cileungsi. Kredo: Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra, Vol 4(1): 33-51.
Sari, R.K. (2023). Project Based Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis pada Mata Kuliah Matematika Diskrit. Mathema: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 5 (1).
Souhoka, R., dkk. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Roun Table dan Rally Coach Berbantuan Media Gambar dalam Meningkatkan Hasil Belajar dan Keterampilan Communication Siswa. Jurnal: Kamboti of Journal Education Research and Development (KJERD), Vol. 3(1) : 1-7.
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Didactical Mathematics

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.